Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengelolan Sampah Anak Pramuka Wujud Cinta Lingkungan

Terkadang terbesit beberapa pertanyaan di dalam otak kita" Bagaimana caranya mengelola sampah yang baik agar tidak mencemari lingkungan" pertanyaan itu muncul apalagi jika berhubungan erat dengan anak-anak pramuka sebagai perwujudan dari dasa darma yang ke dua " cinta alam dan kasih sayang kepada sesama manusia.

Mencintai lingkungan sekitar, bagi anak pramuka adalah perwujudan dari mencintai lingkungan sebagaimana mestinya, kecintaan anak - anak pramuka terhadap lingkungan harus benar - benar diwujudkan dalam bentuk kerja nyata dan memang benar adanya baik ada kalanya kita sebagai anggota pramuka yang baik maka pengelolaan sampah harus benar - benar diperhatikan.

Salah satu cara pengelolaan sampah yang baik adalah dengan cara kita sendiri untuk tidak membuang sampah sembarangan pada tempatnya. perilaku ini sering dianjurkan oleh beberapa pemimpin kita, bahwa membuang sampah sembarangan itu sangat tidak baik sekali, membuang sampah sembarangan dapat menyebabkan material sampah akan semakin menumpuk di permukaan tanah, terlebih lagi banyak sekali sampah yang sulit diuraikan hingga mencapai ribuan  tahun lamanya.

Cara mengelola sampah plastik


cara mengelola sampah plastik yaitu dengan cara didaur ulang, pengolahan sampah plastik dengan cara mengolahnya menjadi hal-hal yang bermanfaat dan bisa dimanfaatkan oleh orang banyak, mengolah sampah menjadi kerajinan tangan , tas dari bahan dasar plastik, pengolahan sampah plastik menjadi permainan anak-anak usia sekolah dasar dan permainan anak-anak tk, membuat sampah plastik menjadi bunga dan banyak lagi cara - cara pengolahan sampah plastik yang lain.

1. Memisahkan Sampah Plastik dan Non Plastik


Cara mengolah sampah plastik yang baik

Sadarkah kamu bahwa sampah plastik di Indonesia sangat banyak, berikut ini cara pengolahan sampah plastik yang menurut Pramuka MIN Sungai Sipai dilakukan anak-anak Pramuka.

1 memilih sampah plastik  dan  sampah yang non plastik


Dengan memisahkan sampah organik dan anorganik untuk memilih mana sampah plastik tersebut dan mana sampah yang bukan plastik sehingga pengelolaan sampah akan terlaksana dengan baik

SeBagian sampah plastik akan daur ulang, seperti botol plastik dan lain-lain. Untuk mendaur ulang plastik yang perlu kamu perhatikan adalah logo di dalam kemasan tersebut atau logo yang terdapat di dalam 2 kemasan Apakah kemasan itu dapat didaur ulang atau tidak.

Jika Iya maka bahwa sampah-sampah plastik  tersebut dibuat bahan kerajinan, atau diserahkan kepada pemulung.

2. Membuat sampah plastik menjadi kerajinan yang berharga


Pemanfaatan sampah limbah plastik menjadi kerajinan yang berharga pun bisa saja terjadi, hal ini berkaitan dengan pemanfaatan limbah plastik menjadi kerajinan yang berharga, bisa jadi kerajinan yang berharga, bahkan ada kresek dapat dijadikan bunga, belum lagi sedotan yang bisa dijadikan tas-tasan. apapun yang dinamakan dengan sampah plastik, asal ia sudah dipilih dengan baik maka sampah plastik itu bisa dimanfaatkan dengan  baik.

Cara mengelola sampah non plastik


Pengolahan sampah non plastik atau yang biasa disebut sebagai sampah organik, dapat anda kelola dengan pemisahan antara sampah organik dan anorganik, pengelolaan sampah organik dapat dilakukan dengan cara membuat sampah tersebut menjadi kompos atau pupuk tanaman sehingga dengan memanfaatkan sampah organik maka tanaman akan menjadi sangat subur.

pengelolaan sampah non plastik sangat gampang, anak-anak pramuka tinggal memilah sampah mana yang termasuk dalam sampah plastik dan sampah mana yang tidak termasuk kedalam sampah plastik atau yang biasa di sebut sampah organik adalah sampah yang mudah terurai di permukaan bumi dan air.

dalam kegiatan pramuka, anak-anak pramuka memang sengaja dituntut untuk mencintai lingkungan, karena sesuai dengan dasa darma yang ke dua cinta alam dan kasih sayang kepada sesama manusia selain menyayangi dan menghargai manusia maka perlu diperhatikan jika lingkungan juga perlu dilestarikan dan dijaga kelestariannya, oleh karena itu dalam memanfaatkan sampah apalagi kebanyakan sekarang ini adalah sampah limbah plastik yang sulit terurai.

Sampah yang akan dibuat menjadi kompos atau pupuk alami merupakan sampah yang sudah dipilih dari sampah yang  plastik, sehingga ketika pilihan itu dilakukan, langkah selanjutnya adalah kita harus bisa mengembangkan usaha pengolahan sampah karena sikap ini akan menumbuhkan sikap positif dan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan.

Sehingga sampah yang non plastik akan dibuat menjadi pupuk kandang atau kompos sebagai salah satu cara untuk melakukan pembuangan limbah, pupuk organik namanya, bahkan pupuk organik ini bisa dimanfaatkan para petani sebagai salah satu sarana menyuburkan tanah dan tanaman di ladangnya.

Itulah beberapa penjelasan mengenai pengolahan sampah bagi anak-anak pramuka,sehingga pengolahan sampah ini bisa diterapkan di sekolah masing masing ketika melakukan latihan pembelajaran pramuka, dengan demikian anak dan adik adik kita akan mengenal berbagai macam kegiatan serta mereka akan merasa mempunyai halaman yang bagus dan makan bersama - sama.

Post a Comment for "Pengelolan Sampah Anak Pramuka Wujud Cinta Lingkungan"